12 Tips Membeli Mobil Baru agar Tidak Salah Pilih – Classic Leather
Tips Membeli Mobil Baru – Jalan raya di Indonesia khususnya di Jakarta dan daerah sekitarnya telah sesak dengan kendaraan pribadi, khususnya mobil dan motor. Semakin tingginya daya beli masyarakat dan pertumbuhan ekonomi di Indonesia yang meningkat, turut mempengaruhi pertumbuhan mobil baru. Mobil yang semakin murah dan mudah medapatkan mobil dengan sistem kredit, tidak bisa dipungkiri sangat menggiurkan masyarakat yang akan membeli mobil baru.
Mobil pada zaman sekarang sudah menjadi gaya hidup, bukan sekedar untuk fungsional sebagai kendaraan transportasi penunjuang aktifitas sehari-hari. Tidak seperti zaman dahulu, mobil adalah barang mewah yang hanya dimiliki oleh orang-orang kaya. Zaman sekarang sudah berubah, mobil sudah bisa dimiliki oleh kalangan menengah ke bawah. Kemudahan memilikinya melalui sistem kredit membuat pertumbuhan kendaraan mobil meningkat pesat.
Tahun | Mobil Penumpang | Bis | Truk | Sepeda Motor | Jumlah |
1987 | 1 170 103 | 303 378 | 953 694 | 5 554 305 | 7 981 480 |
1988 | 1 073 106 | 385 731 | 892 651 | 5 419 531 | 7 771 019 |
1989 | 1 182 253 | 434 903 | 952 391 | 5 722 291 | 8 291 838 |
1990 | 1 313 210 | 468 550 | 1 024 296 | 6 082 966 | 8 889 022 |
1991 | 1 494 607 | 504 720 | 1 087 940 | 6 494 871 | 9 582 138 |
1992 | 1 590 750 | 539 943 | 1 126 262 | 6 941 000 | 10 197 955 |
1993 | 1 700 454 | 568 490 | 1 160 539 | 7 355 114 | 10 784 597 |
1994 | 1 890 340 | 651 608 | 1 251 986 | 8 134 903 | 11 928 837 |
1995 | 2 107 299 | 688 525 | 1 336 177 | 9 076 831 | 13 208 832 |
1996 | 2 409 088 | 595 419 | 1 434 783 | 10 090 805 | 14 530 095 |
1997 | 2 639 523 | 611 402 | 1 548 397 | 11 735 797 | 16 535 119 |
1998 | 2 769 375 | 626 680 | 1 586 721 | 12 628 991 | 17 611 767 |
1999*) | 2 897 803 | 644 667 | 1 628 531 | 13 053 148 | 18 224 149 |
2000 | 3 038 913 | 666 280 | 1 707 134 | 13 563 017 | 18 975 344 |
2001 | 3 189 319 | 680 550 | 1 777 293 | 15 275 073 | 20 922 235 |
2002 | 3 403 433 | 714 222 | 1 865 398 | 17 002 130 | 22 985 183 |
2003 | 3 792 510 | 798 079 | 2 047 022 | 19 976 376 | 26 613 987 |
2004 | 4 231 901 | 933 251 | 2 315 781 | 23 061 021 | 30 541 954 |
2005 | 5 076 230 | 1 110 255 | 2 875 116 | 28 531 831 | 37 623 432 |
2006 | 6 035 291 | 1 350 047 | 3 398 956 | 32 528 758 | 43 313 052 |
2007 | 6 877 229 | 1 736 087 | 4 234 236 | 41 955 128 | 54 802 680 |
2008 | 7 489 852 | 2 059 187 | 4 452 343 | 47 683 681 | 61 685 063 |
2009 | 7 910 407 | 2 160 973 | 4 498 171 | 52 767 093 | 67 336 644 |
2010 | 8 891 041 | 2 250 109 | 4 687 789 | 61 078 188 | 76 907 127 |
2011 | 9 548 866 | 2 254 406 | 4 958 738 | 68 839 341 | 85 601 351 |
2012 | 10 432 259 | 2 273 821 | 5 286 061 | 76 381 183 | 94 373 324 |
2013 | 11 484 514 | 2 286 309 | 5 615 494 | 84 732 652 | 104 118 969 |
Tabel Statistik Pertumbuhan Kendaraan di Indonesia. Sumber : Badan Pusat Statistik
Apalagi jika penghasilan sudah cukup, pasti tergiur untuk membeli mobil baru. Meningkatnya kelas menengah di Indonesia juga mempengaruhi semakin pesatnya pertumbuhan jumlah pemilik mobil, ditambah lagi fasilitas transportasi di Indonesia yang kurang memadai. Selain itu transportasi di Indonesia masih rawan kejahatan, seperti pencopetan, pembiusan dan perampokan. Membuat masyarakat enggan menaiki moda transportasi yang telah ada, kemudian beralih menggunakan mobil pribadi.
Jika Anda memutuskan untuk membeli mobil, sebaiknya perhatikan tips membeli mobil baru agar Anda tidak salah pilih.
12 Tips Membeli Mobil Baru
1. Survei harga & fitur mobil
Perkembangan dunia internet memudahkan Kita untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Informasi apa saja bisa tersaji di internet dari berbagai sumber. Anda mungkin bisa berada di halaman ini dengan mengetikan kata kunci “tips membeli mobil baru” dari mesin pencarian google.
Sebelum Anda menentukan mobil yang akan dibeli sebaiknya survei terkebih dahulu agar tidak salah pilih, survei bisa dlakukan dengan memanfaatkan dunia internet, carilah informasi tentang mobil yang diincar & bandingkan dengan beberapa mobil kompetitor, dari harganya, purna jualnya dan tempat service serta yang paling penting adalah fitur dan kondisi mobil itu sendiri.
Anda juga bisa menanyakan kepada teman atau seorang mekanik/montir mobil untuk konsultasi sebaiknya mobil mana yang sebaiknya Anda beli. Survei diperlukan agar Anda mengetahui secara detail mobil yang sedang Anda incar. Apakah sesuai dengan kebutuhan atau tidak.
2. Sesuaikan Anggaran
Setelah menentukan mobil yang akan dibeli, sebelum Anda memutuskan untuk pergi ke dealer adalah sesuaikan dengan anggaran.
Misal hitung simulasi pengeluaran
Amal : <10%
Utang/cicilan: <30%
Investasi/tabungan: 10-20%
Living cost: <60%
Rekreasi dan hiburan: <10%
Seharusnya harga mobil sudah Anda ketahui setelah Anda survei mobil di internet atau di brosur. Untuk membeli mobil dengan sistem kredit siapkan dana 20% dari harga beli mobil baru. Misalnya jika Anda membeli mobil baru dengan harga 100jt maka minimal Anda harus menyiapkan dana 20 jt untuk membayar biaya dp.
3. Pilih jenis pembayaran
Sesuaikan dengan budget yang Anda miliki, jika Anda memiliki uang cukup mungkin tidak ada masalah membeli mobil tunai. Tapi jika tidak, sedangkan Anda sudah ingin memiliki mobil idaman Anda, tidak ada salahnya untuk memilih pembiayaan kredit. Tapi Anda harus tetap memperhatikan pengeluaran lainnya, apalagi jika Anda adalah seorang kepala keluarga, banyak kebutuhan untuk rumah tangga Anda. Jangan terlalu memaksakan. Pilihlah mobil yang memiliki harga kredit sesuai kemampuan Anda. Anda harus bisa menhitung matang-matang antara biaya untuk mencicil dan kebutuhan lainnya.
4. Pilih Pembayaran Terpercaya
Setelah menentukan mobil yang Anda beli, selanjutnya cek apakah perusahaan pembiayaan kredit memiliki treck record yang bagus. Pilihlah yang memiliki bunga rendah tapi memiliki kelebihan yang menjajikan. Beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah:
a. Apakah perusahaannya bisa dipercaya atau tidak
b. Memiliki produk fleksibel dan kompetitif
c. Ada fasilitas asuransi
d. Prosesnya mudah
e. Pembayaran cicilan atau angsuran yang mudah
f. Keamanan dan kemudahan saat pengambilan BPKB
g. Kemudahan dalam mendapatkan informasi
5. Ada Garansi

Point Tips membeli mobil baru adalah dalam setiap membeli produk dengan harga yang lumayan mahal, perhatikan benar-benar apakah mobil baru tersebut memiliki garansi. Cari tahu apakah dealer memudahkan dalam klaim garansi atau tidak. Bayangkan jika ternyata klaim garansi saja sulit, padahal saat itu mobil baru Anda ada masalah dengan mesin pada mobil Anda.
6. Perhatikan after salesnya
Tips membeli mobil baru berikutnya adalah Carilah mobil baru yang memiliki after sales yang baik, maksudnya adalah mudah pada saat akan service rutin mobil Anda. Dealer atau tempat serivice juga harus diperhatikan apakah dekat dengan rumah Anda atau tidak.
Perhatikan apakah sparepartsnya mudah didapat, seiring dengan intensitas pemakaian dan umur mobil pasti ada spareparts yang harus diganti, oleh karena itu pilihlah mobil yang sudah populer dikalangan masyarakat, karena jika terjadi kerusakan dikemudian hari kita tidak perlu repot atau pusing mencari sparepart yang kita butuhkan.
7. Cari event Cashback
Cashback atau pengembalian uang dalam jumlah tertentu, tiap dealer memiliki penawaran yang berbeda-beda, carilah event atau dealer yang memberikan cashback besar tanpa mengurangi fitur atau bonus yang akan Anda dapatkan.
8. Bonus pembelian
Tips membeli mobil baru berikutnya adalah Perhatikan bonus yang akan diberikan oleh pihak dealer kepada Anda, bonus umumnya berupa kaca film, talang air, sensor parkir, body cover, karpet bawah, sarung jok, tempat sampah, dompet gantungan kunci, dan hupper optik. Periksa itu dalam selebaran promosi, apabila tidak ada bonus dalam pembelian mobil lebih baik Anda mencari dealer lainnya.
9. Perhatikan pajak yang harus dikeluarkan
Pajak adalah pengeluaran rutin yang harus Anda keluarkan setiap tahunnya. Oleh karena itu, dalam satu bulan tertentu Anda harus mengeluarkan beban biaya cicilan mobil ditambah dengan pajak kendaraan. Tentu saja Anda harus memperhatikan ini, terkadang ada mobil yang memiliki beban pajak yang lebih tinggi dengan jenis mobil yang sama.
10. Lakukan test drive
Terakhir adalah test drive, ibarat akan membeli barang elektronik atau baju, Anda harus mencoba mobil yang akan Anda beli. Inilah kiat test drive
I. Apa saja yang Anda cek?
a. Sebelum menghidupkan mesin, masuklah ke mobil, duduk dan rasakan apakah dari interiornya nyaman sesuai keinginan Anda.
b. Cek kembali apakah calon mobil impian Anda sesuai dengan kebutuhan Anda. Sebaiknya buat daftar fitur mobil yang Anda butuhkan, misalnya : bagasi besar, kapasitas penumpang yang dibutuhkan atau irit bahan bakar.
c. Rasakan mesin mobil apakah halus atau tidak, bertenaga atau tidak.
d. Empat poin yang penting untuk dicek saat mengemudi adalah akselerasi, rem, setir dan pegangan. Coba praktekan kebiasaan Anda saat mengemudi antara mobil lama dengan mobil baru, buka tutup ruang penyimpanan di bagasi/dashboard, kemudian coba nyalakan radio atau CD dan matikan/nyalakan AC.
e. Jika ada hal yang Anda tidak tahu, jangan ragu bertanya ke sales yang memandu Anda.
II. Kapan waktu test drive
a. Apakah siang hari
Kelebihan test drive siang hari adalah Anda bisa mengecek dengan jelas keseluruhan bagian mobil, mengecek suara mesin dan apakah ada cacat atau tidak.
b. Apakah Malam hari
Jarang sekali yang melakukan test drive pada malam hari, tapi jika Anda diperbolehkan oleh pihak dealer tidak ada salahnya untuk dicoba, jadi Anda bisa benar-benar tahu kondisi mobil ketika malam hari. Hal ini bisa memberikan gambaran soal penerangan, posisi lampu dan seluruh bagian pengendali di dalam mobil.
Atau jika Anda bisa melakukan negoisasi dengan pihak dealer, bisa mencoba test drive di siang dan malam hari, dengan begitu Anda benar-benar mengerti dengan detail mobil yang akan Anda beli.
III. Dimana?
Test drive bisa dilakukan 30 menit, 30 menit Anda bisa mencoba jalanan yang tidak rata, banyak lubang, jalan belak belok. Mungkin Anda bisa test drive di jalan tol untuk benar-benar mengetahui peforma mesin dan akselerasi di jalan bebas hambatan ini. Disamping itu banyaknya rambu-rambu jalan dan kondisi macet bisa mengetahui peforma dari sebuah mobil.
11. Memiliki purna jual yang baik
Anda juga harus memperhatikan purna jual mobil yang akan Anda beli, bagaimanakah prospek purna jualnya, akan tetap tinggi atau malah akan jatuh. Mobil yang memiliki purna jual yang tinggi tetap didominasi oleh mobil pabrikan jepang seperti toyota kijang, honda jazz dan mobil niaga keluaran jepang lainnya. Mobil jepang memiliki purna jual yang lebih bagus dari pada mobil keluaran eropa seperti BMW, Mercedes, Peugeot dan Volkswagen.
Mobil yang sudah populer di Indonesia tentu lebih menguntungkan karena memiliki purna jual yang pasti tinggi seperti toyota avanza atau daihatsu xenia.
Baca juga : 11 Tips Membeli Mobil Bekas Agar Tidak Menyesal
12. Ada Asuransi
Tips membeli mobil baru yang terakhir adalah Jika Anda membeli mobil dengan tunai segeralah mengasuransikan mobil Anda. Pilihlah penyedia aruransi yang lengkap dan terpercaya. Asuransi bisa membantu Anda dari pengeluaran tidak terduga misalnya pengeluaran biaya kerusakan karena tabrakan sampai kehilangan mobil Anda. Carilah referensi penyedia asuransi yang baik. Memiliki layanan yang lengkap, cepat dan mudah diakses serta kelebihan lainnya.
Demikian tips membeli mobil baru yang harus Anda ketahui, Anda harus teliti dan jeli agar tidak menyesal dikemudian hari. Semoga 12 Tips Membeli Mobil Baru ini bermanfaat.
Salam Otomotif – Classic Leather